Kebab Mini Jadi Andalan Entrepreneur Peserta Didik MEC Jakarta

Jakarta, MEC.or.id – MEC Jakarta kembali menggelar Entrepreneur Day yang dimulai pada 15 Agustus 2025. Kegiatan rutin ini menjadi ajang bagi peserta didik untuk terjun langsung ke dunia wirausaha melalui penjualan produk unggulan, salah satunya kebab mini. Tidak hanya berjualan, peserta juga dibekali keterampilan praktis seperti perencanaan, belanja bahan, pengemasan, hingga strategi pemasaran.

Kegiatan ini berlangsung di berbagai titik strategis seperti pemukiman sekitar asrama, taman, dan lingkungan sekolah. Lokasi-lokasi tersebut dipilih untuk melatih peserta dalam mengenali target pasar serta membiasakan diri menghadapi konsumen dari berbagai kalangan. Dengan pendekatan ini, peserta didik tidak hanya belajar menjual produk, tetapi juga mengasah kemampuan komunikasi dan membangun jejaring sosial.

MEC News Entrepreneur Day bertujuan untuk membangun mental dan daya juang para peserta didik dalam menghadapi tantangan dunia bisnis. Melalui praktik langsung, peserta diajarkan pentingnya konsistensi, kreativitas, serta manajemen waktu dan keuangan dalam menjalankan usaha. “Kami ingin peserta didik merasakan langsung bagaimana proses memulai suatu usaha/bisnis, menghitung produk sampai dapat menabung hasil jualan untuk bekal dikemudian hari,” Ade Ifan Maulana

MEC News

Kebab mini menjadi produk pilihan karena dinilai memiliki nilai jual tinggi, mudah dikonsumsi, serta menarik perhatian pasar dikalangan anak-anak, remaja hingga dewasa. Selain itu, produk ini juga memberikan ruang eksplorasi bagi peserta dalam hal variasi rasa dan tampilan. Proses produksi dilakukan secara mandiri oleh peserta didik dengan bimbingan dari mentor yang berpengalaman di bidang kuliner dan kewirausahaan.

MEC News

Dengan semangat tinggi dan dukungan penuh dari MEC, kegiatan ini diharapkan mampu menjadi bekal penting bagi peserta didik setelah menyelesaikan pendidikan di MEC. Kemudian harapan management kepada para alumninya kelak tidak hanya menjadi pencari kerja, tetapi juga pencipta lapangan kerja. Entrepreneur Day menjadi salah satu bentuk nyata komitmen MEC dalam menyiapkan generasi muda yang tangguh, mandiri, dan siap bersaing di era ekonomi kreatif.

Bagikan:

Tags

Related Post